THE EFFECT OF GENIALLY WEBSITE-BASED GAMIFICATION MEDIA ON HISTORY LEARNING MOTIVATION

Saputri, Dennis Mega Ayu and Widodo, J.Priyanto and Wibowo, Satrio (2024) THE EFFECT OF GENIALLY WEBSITE-BASED GAMIFICATION MEDIA ON HISTORY LEARNING MOTIVATION. Santhet: Jurnal Sejarah, Pendidikan, dan Humaniora, 8 (2). ISSN 2541-6130

[img] Text
2087201013-Artikel.pdf

Download (291kB)

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh penggunaan media gamifikasi berbasis website genially terhadap motivasi belajar sejarah siswa kelas XI-1 di SMA Negeri 1 Porong. penelitian ini bersifat kuantitatif dengan menggunakan metode eksperimen, dengan design pre-eksperimen one group Pretest posttest. populasi dalam penelitian ini adalah siswa kelas XI-1 yang berperan sebagai kelompok eksperimen. nilai rata-rata motivasi belajar Sejarah pada Pretest adalah 68,32, sementara nilai rata-rata pada posttest meningkat menjadi 83,51. analisis data menggunakan uji T dependent menunjukan nilai signifikan sebesar 0,00 yang lebih kecil dari 0,05. menunjukkan perbedaan yang signifikan antara hasil prestest dan postest. berdasarkan hasil ini dapat disimpulkan bahwa penggunaan media gamifikasi berbasis website genialy memiliki pengaruh positif terhadap motivasi belajar sejarah. penggunaan gamifikasi dalam pendidikan memungkinkan siswa untuk belajar dengan cara yang lebih interaktif dan menyenangkan, yang pada gilirannya dapat meningkatkan minat dan motivasi mereka terhadap materi pelajaran sejarah. integrasi teknologi seperti genialy dalam pembelajaran sejarah menunjukkan bahwa pendekatan inovatif ini dapat membantu meningkatkan efektivitas pembelajaran. hasil penelitian ini memberikan bukti bahwa penggunaan media gamifikasi dapat menjadi strategi yang efektif untuk meningkatkan motivasi belajar siswa, khususnya dalam pelajaran sejarah.

Item Type: Article
Uncontrolled Keywords: Gamifikasi, Genially, Motivasi Belajar Sejarah
Subjects: L Education > LB Theory and practice of education
L Education > LB Theory and practice of education > LB1603 Secondary Education. High schools
Divisions: Pendidikan Sejarah
Depositing User: Umi Nur Hastuti
Date Deposited: 06 Feb 2025 05:38
Last Modified: 06 Feb 2025 05:38
URI: https://repository.universitaspgridelta.ac.id/id/eprint/2169

Actions (login required)

View Item View Item