SEJARAH BERDIRINYA GEREJA KATOLIK SANTA MARIA ANNUNTIATA DI SIDOKLUMPUK, SIDOKUMPUL KECAMATAN SIDOARJO KABUPATEN SIDOARJO 1950-2005

Jalang, Robertus SEJARAH BERDIRINYA GEREJA KATOLIK SANTA MARIA ANNUNTIATA DI SIDOKLUMPUK, SIDOKUMPUL KECAMATAN SIDOARJO KABUPATEN SIDOARJO 1950-2005. REPOSITORY UNIVERSITAS PGRI DELTA. ISSN - (Unpublished)

[img] Text
1787201015-Artikel.pdf

Download (377kB)

Abstract

Sejarah gereja merupakan riwayat historis mengenai rangkaian perkembangan gereja. Penelitian ini mendeskripsikan sejarah Gereja Katholik Santa Maria Annuntiata Sidoarjo mulai tahun 1950- 2005. Tujuan dalam penelitian ini (1) mendeskripsikan latar belakang berdirinya Gereja Katholik Santa Maria Annuntiata Sidoarjo tahun 1950-2005; (2) mendeskripsikan perkembangan Gereja Katholik Santa Maria Annuntiata Sidoarjo tahun 1950-2005. (3) mendeskripsikan peran Gereja Katholik Santa Maria Annuntiata pada pendidikan masyarakat Sidoarjo. Penelitian ini menggunakan metode sejarah dengan empat tahap yakni heuristik, kritik, interpretasi dan historiografi. Berdasarkan penelitian yang dilakukan, kesimpulan dari penelitian ini adalah latar belakang berdirinya Gereja Santa Maria Annuntiata Sidoarjo berawal dari perjalanan bapak Samso Poerwosoemarto seorang Katolik yang mencari umat Katolik di Sidoarjo, yang kemudian menarik minat para Romo dari Keuskupan Surabaya. Gereja Katolik Santa Maria Annuntiata pada perjalanannya masih satu atap dengan SMPK Untung Suropati. Kemudian Pastur memutuskan untuk memisahkan bangunan dan pengelolaan antara gereja dan sekolah, namun masih dalam satu lembaga. Gereja Katolik Santa Maria Annuntiata merupakan gereja yang berada dibawah bimbingan Gereja Katolik Keuskupan Surabaya. Keuskupan Surabaya ini memiliki banyak cabang gereja, pendidikan, kesehatan dan bidang sosial lainnya, termasuk Yayasan Pendidikan Yohanes Gabriel yang mengelola berbagai macam jenjang pendidikan di Sidoarjo. Peran gereja sangat besar bagi sektor pendidikan khususnya Sidoarjo, terbukti mereka memiliki 2 TK, 3 SD, 2 SMPK dan 1 SMAK.

Item Type: Article
Uncontrolled Keywords: sejarah, gereja, katolik, sidoarjo
Subjects: L Education > L Education (General)
L Education > LA History of education
Divisions: Pendidikan Sejarah
Depositing User: Umi Nur Hastuti
Date Deposited: 08 Jan 2025 05:24
Last Modified: 08 Jan 2025 05:24
URI: https://repository.universitaspgridelta.ac.id/id/eprint/2095

Actions (login required)

View Item View Item