Puspitasari, Yulia (2024) PENGARUH MEDIA PEMBELAJARAN QUIZWHIZZER UNTUK MENINGKATKAN MINAT BELAJAR PESERTA DIDIK PADA PEMBELAJARAN SEJARAH KELAS XI DI SMKN 1 JABON. Other thesis, UNIVERSITAS PGRI DELTA.
![]() |
Text
2087201036-Abstrak.pdf Download (162kB) |
![]() |
Text
2087201036-BAB I.pdf Download (182kB) |
![]() |
Text
2087201036-BAB II.pdf Restricted to Repository staff only Download (293kB) |
![]() |
Text
2087201036-BAB III.pdf Restricted to Repository staff only Download (282kB) |
![]() |
Text
2087201036-BAB IV.pdf Download (433kB) |
![]() |
Text
2087201036-BAB V.pdf Download (137kB) |
![]() |
Text
2087201036-Daftar Pustaka.pdf Download (179kB) |
Abstract
Pembelajaran sejarah dalam Kurikulum Merdeka adalah mengkontekstualisasikan berbagai peristiwa yang terjadi di masa lampau dengan peristiwa yang dihadapi saat ini. Minat belajar peserta didik adalah ketertarikan dan antusiasme yang tinggi terhadap suatu subjek. Solusi untuk memudahkan peserta didik dalam belajar adalah dengan media. Salah satu media yang dapat digunakan untuk menunjang proses belajar yang inovatif dan lebih bervariasi adalah Quizwhizzer. Quizwhizzer merupakan media pembelajaran digital berupa game interaktif yang dirancang untuk meningkatkan pengalaman belajar mengajar di dalam kelas. Tujuan Penelitian ini adalah untuk mengetahui penerapan media pembelajaran Quizwhizzer pada mata Pelajaran Sejarah di SMKN 1 Jabon dan untuk mengetahui pengaruh media pembelajaran Quizwhizzer terhadap minat belajar peserta didik pada mata pelajaran Sejarah di SMKN 1 Jabon. Metode dalam penelitian ini menggunakan pendekatan kuantitatif desain pra-ekperimental dengan jenis penelitian One-Short Case Study. Hasil dari penelitian ini adalah berdasarkan analisis statistik menunjukkan variabel media pembelajaran Quizwhizzer berpengaruh negatif dan tidak signifikan secara statistik terhadap minat belajar peserta didik. Kesimpulan ini diperoleh dari perbandingan nilai thitung (-1.133) < ttabel (2,039). Penggunaan Quizwhizzer sebagai media pembelajaran digital yang tidak menunjukkan pengaruh signifikan terhadap minat belajar peserta didik, khususnya dalam mata pelajaran sejarah, dapat disebabkan oleh beberapa faktor yang saling terkait. Faktor-faktor ini mencakup karakteristik dan gaya belajar siswa, jangka waktu pembelajaran, kecakapan dalam penggunaan teknologi, serta kondisi lingkungan belajar.
Item Type: | Thesis (Other) |
---|---|
Uncontrolled Keywords: | Pembelajaran Sejarah, Minat Belajar, Media Quizwhizzer |
Subjects: | L Education > LB Theory and practice of education L Education > LB Theory and practice of education > LB1603 Secondary Education. High schools |
Divisions: | Pendidikan Sejarah |
Depositing User: | Umi Nur Hastuti |
Date Deposited: | 19 Sep 2025 06:33 |
Last Modified: | 19 Sep 2025 06:33 |
URI: | https://repository.universitaspgridelta.ac.id/id/eprint/2296 |
Actions (login required)
![]() |
View Item |